Dear Readers...

Dear Readers...
Sebelumnya makasih banyak-banyak buat semua yang udah sempetin mampir ke blog ini,, sebenernya entah apakah blog ini bisa berguna atau ngga buat teman-teman semua atau ngga,, soalnya yang saya tulis disini cuma sekedar apa-apa yang saya pikirin dan rasain,, :) Blog ini pun sebenarnya kelanjutan dari blog saya sebelumnya yang ini -- click >>> blog.

selamat membaca.. semoga berguna yaa,, ^_^ dan terima kasih..

Kamis, 27 Februari 2014

Sulit Hamil karena PCOS

Buka berita di Yahoo tentang Kesulitan hamil karena PCOS,, saya sendiri hampir dideteksi PCOS,, namun masih tergolong wajar,, belum kata dokternya,,

singkatnya PCOS ini adalah penyakit yang diakibatkan karena ketidak seimbangan hormon pada tubuh wanita yang mengakibatkan terganggunya siklus menstruasi, atau bahkan menyulitkan sang wanita utk memiliki keturunan..

Kebetulan pimpinan saya adalah salah satu ahli dalam bidang Obgyn, dulu dia sempat menceritakan secara singkat apa itu PCOS, karena beliau ada rencana untuk menjadi pembicara masalah PCOS ini,, tertarik, saya menanyakan apa itu PCOS.. dan dijawab secara singkat

"Seperti anda2 ini,, perempuan, bekerja, ada hormon yang tidak seimbang, jadi mens nya tidak teratur. Karena itu, kadang ada beberapa yang sulit punya anak"

awalnya hal itu saya tidak gubris,, saya tidak berpikir suatu hari saya bisa mengalami hal itu.

Syukur Alhamdulillah PCOS tidak sampai hinggap di tubuh saya,, namun menurut dokter, memang ada kecenderungan, mengingat tubuh saya yaaang besar,, hahahaha,, isinya karbo semua katanya,, jadi harus DIET,, hehehe,, ini yang sulit ya dok,, hehehe.. 

saat saya tanya, apa sebab seseorang bisa mengalami ketidakseimbangan hormon. sang dokterpun tidak bisa memastikan, karena menurut dia, semua orang bisa mengalami ketidakseimbangan hormon, alasannya bisa apa saja. Misalnya kegemukan, atau telalu kurus, atau berat badan turun/naik secara drastis, terlalu stress bekerja, terlalu lelah, hal itu tidak bisa diketahui secara pasti,, yang pasti katanya,, hal tersebut bisa dihindari dengan memiliki pola hidup yang sehat,,

hmm,, baiklah,, untuk lebih jelasnya,, mungkin ada baiknya langsung menuju copy artikel dibawah ini,, ^_^

xoxo
.:amaawe:.

------------------

 

Sulit Hamil Karena PCOS





Sulit Hamil Karena PCOS


Saat ini saya sudah memiliki seorang putra usia 4 tahun. Saya ingin sekali menambah jumlah momongan saya mengingat usia saya yang sudah memasuki kepala 3. Akan tetapi, program kehamilan saya saat ini selalu gagal. Sudah 3 periode berturut-turut saya mengkonsumsi profertil, akan tetapi hasinya negatif. Akhirnya dokter mengatakan kalau saya PCO, jadi selain profertil saya juga rutin mengkonsumsi metformin. Setelah saya mengkonsumsi metformin, tetap saja hasilnya negatif. Apa yang harus saya lakukan untuk mempercepat proses kehamilan saya? Bagaimana agar sel telur saya dapat menjadi matang dan siap untuk dibuahi? (karena hasil USG menyatakan kalau sel telur saya kecil). Terima kasih


Terima kasih atas pertanyaan Anda


Sindroma ovarium polikistik atau lebih dikenal dengan Policystic Ovary Syndrome (PCOS) adalah kelainan di indung telur wanita akibat ketidakseimbangan hormon. Sindroma ovarium polikistik dapat menyebabkan gangguan siklus menstruasi dan menyebabkan gangguan kesuburan. Gejalanya antara lain adalah mentruasi tidak teratur (menjadi jarang atau berdarah banyak), gangguan kesuburan, gangguan pematangan sel telur sehingga telur yang ada berukuran kecil, gangguan metabolisme lemak, peningkatan berat badan dan jaringan lemak pada tubuh bagian atas, timbul jerawat pada muka atau badan,  pertumbuhan rambut-rambut halus yang berlebihan di wajah dan badan.

Gejala utama dari penderita PCOS yaitu adanya gangguan pada siklus menstruasi dan adanya peningkatan kadar hormon pria (androgen), seperti berjerawat, pertumbuhan rambut yang berlebih di seluruh tubuh (hirsutism), dll. Namun, beberapa wanita mungkin tidak merasakan adanya gejala-gejala PCOS selain mengalami kesulitan untuk mendapatkan keturunan (infertilitas). Infertilitas pada penderita PCOS terjadi karena indung telurnya tidak mampu melepaskan sel telur setiap bulannya.



Disamping mengalami peningkatan kadar hormon pria, PCOS juga dapat menyebabkan terjadinya resistensi insulin perifer dan hiperinsulinemia (tingginya kadar insulin dalam tubuh) akibatnya penderita PCOS cenderung akan mengalami gangguan dalam pengaturan metabolisme lemak (lipid) dan  pengaturan kadar gula darah (kadar gula darah menjadi tinggi dalam tubuh seperti yang terjadi pada penderita gula darah), sehingga mereka menjadi obesitas.

PCOS mepengaruhi infertilitas (gangguan kesuburan ) dikarenakan menyebabkan wanita menghasilkan sikus anovulatoar (tidak mengandung sel telur) akibat dari ketidakseimbangan hormonal. 



Untuk mengatasi masalah gangguan kesuburan, diperlukan terapi hormonal lainnya (seperti obat kontrasepsi oral), metformin, obat penyubur (clomiphene) yang dapat diberikan oleh dokter. Selain itu dapat juga dilakukan terapi Laparoscopic ovarian drilling (LOD) yaitu operasi sederhana yang menggunakan laser/panas untuk menghancurkan jaringan ovarium yang memproduksi androgen, seperti testosteron. 

ika Anda telah melakukan berbagai tindakan seperti di atas dan hasil yang didapatkan dalam keadaan normal, namun tetap belum mendapatkan keturunan, bersabarlah dan tetap berusaha dan berdoa pada Nya. Semoga Anda dapat segera dianugerahi buah hati. 
Demikian penjelasan yang dapat kami berikan. Semoga membantu. (DK)



Salam,
Tim Redaksi KlikDokter

Sumber 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar